Gelandang Manchester United, Paul Pogba kembali menyayangkan perfoma dan keputusan manajer MU yang memilih bermain pasif dan terus bertahan,
Pogba mengakui kekecewaan nya kepada pelatih MU, Jose Mourinho. Pogba mengatakan seharusnya MU bisa menjadi juara disetiap musim Liga Primer.
Melihat komposisi tim dan bantuan dana dari manajemen klub yang tidak terbatas juga tim utama MU yang bertaburan pemain bintang, harusnya Manchester United bisa menjadi juara Liga Primer disetiap musim.
Pogba tidak habis pikir dengan taktik Mourinho yang bermain defensif pada timnya cukup kuat untuk bermain agresif dan memainkan permainan menyerang daripada hanya bertahan dan melakukan serangan balik.
Manchester harus berani bermain agresif menyerang dilaga - laga berikutnya. Setelah dua kali menang beruntun di Liga Primer melawan Burnley dan Watford, Setan Merah harus mendapati hasil kurang memuaskan lagi.
Pada laga pekan lalu saja ketika mereka berhadapan dengan Wolves, penguasaan bola dan dominasi MU sangat jelas 65 - 35. Akan tetapi sayang MU bisa ditahan imbang oleh Wolves 1 - 1.
Wolves yang kalah dalam penguasaan bola malah bisa memanfaatkan peluang mereka lebih baik dan mencetak gol dibandingkan dengan MU yang menang dalam hal penguasaan bola tapi tidak bisa mencetak banyak gol untuk memastikan kemenangan mereka.
Atas hasil tersebut, MU pun harus puas menempati peringkat ke 7 klasemen Liga Primer dengan total raihan 10 poin dan berselisih sampai 8 poin dengan Liverpool dipuncak.
Mourinho & Pogba kembali tidak harmonis
Akibatnya hubungan antara gelang depan MU dan Mourinho kembali retak lagi. Sebelumnya keduanya sudah tampak akrab diawal musim.
Tidak tahan dengan perfoma dan gaya bermain Mourinho, kali ini Pogba kembali angkat bicara dan langsung mengkritik gaya bermain Mourinho.
"Kami bermain di kandang dan harusnya bisa main lebih bagus dari Wolves. Ketika kami di kandang, kami harus menyerang, menyerang, dan menyerang. Ini Old Trafford," ujarnya dikutip Express.
"Saya pikir tim-tim lawan akan ketakutan ketika melihat MU bermain menyerang dan menyerang. (Hasil itu) adalah kesalahan kami," lanjut dia.
Pernyataan ini muncul bukan tanpa sebab, Mourinho sempat menyalahkan para pemain MU setelah mereka ditahan imbang oleh Wolves. Sebagaimana dilansir dari situs poker online terpopuler.
Pogba juga sempat ditanyak mengenai apa yang menghentikan MU bermain menyerang, sayang ia tidak memberikan jawaban pasti tapi dirinya seaakan menyindir dan mengarahkan semuanya kepada Mourinho sebagai penyebab utama MU tidak bisa bermain menyerang.
"Saya tak bisa mengatakannya kepada Anda. Karena saya pemain, jadi bukan saya (yang menentukan). Saya bukan manajer dan tak bisa berkata seperti itu. Tapi, kami harusnya bisa memperlihatkan lebih banyak opsi dalam bermain," tuturnya.
"Tapi, saya tak bisa mengatakan itu karena saya pemain. Itu hanya cara pikir saya. Kami harusnya bisa bergerak lebih baik, bergerak lebih banyak," kata Pogba.
Lalu apa yang akan terjadi pekan berikutnya setelah komentar dan kritik dari Pogba untuk Mourinho ? apakah Mourinho akan bermain menyerang atau kembali mencadangkan Pogba ?
Posting Komentar